Friday, November 22, 2024
HomeBeritaAnggota Panwascam Karawang Barat Diduga Terlibat di Partai Politik, Bawaslu Diminta Cek...

Anggota Panwascam Karawang Barat Diduga Terlibat di Partai Politik, Bawaslu Diminta Cek Ulang

KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM | Seorang anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Karawang Barat diduga merupakan anggota partai politik.

Terungkapnya dugaan adanya anggota Panwascam Karawang Barat sebagai pengurus anggota Partai Gelora setelah onediginews.com mendapatkan informasi dari masyarakat.

Ketika dikonfirmasi , Sumarlan,  Anggota Panwascam Karawang Barat mengakui jika dirinya memang pernah bergabung di Partai Gelora pada saat Pemilihan Umum Presiden dan Legislatif 2024 lalu.

Namun lanjutnya, ia hanya diperbantukan untuk mengurus administrasi Pemilihan Legislatif (Pileg) di Sekretariatan Partai Gelora.

“Saat itu memang saya diperbantukan dibagian administratif dalam Pemilihan Umum Legislatif diawal -awal pendaftaran Calon Legislatif (Caleg) ditahun 2023 lalu. Itupun hanya selama beberapa bulan saja. Setelah sampai kepada tahapan verifikasi saya tidak aktif lagi,” kata Sumarlan, Rabu (9/10/2024).

“Saya jadi admin waktu itu, membantu kesekretariatan dan mendapat honor. Setelah itu saya tidak aktif lagi. Saya tidak terdaftar dalam Sistem Informasi Politik (Sipol) dan masuk hanya atas dasar faktor pekerjaan,” jelasnya lagi.

Sementara itu, Karawang Monitoring Group (KMG) meminta Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Karawang agar melakukan pengecekan ulang terhadap anggota Panwascam Karawang Barat yang diduga terlibat dengan partai politik (parpol).

“Lakukan pengecekan ulang kepada Sumarlan. Apapun alasannya,” kata Imron Rosadi.

“kalau memang benar yang bersangkutan terlibat sebagai dalam partai politik dan menimbulkan polemik, sebaiknya segera diberhentikan saja dan ganti dengan orang yang tidak terlibat dengan partai politik,” tutupnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments