Friday, November 22, 2024
HomeBeritaCoffee Morning dan Launching Website PWI Bekasi Raya Bersama Pj Walikota Raden...

Coffee Morning dan Launching Website PWI Bekasi Raya Bersama Pj Walikota Raden Gani

KOTA BEKASI | ONEDIGINEWS.COM | Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bekasi Raya bersama Pemerintah Daerah Kota Bekasi menggelar Coffee Morning (ngopi bareng) bersama puluhan awak media dan juga anggota PWI Bekasi Raya, bertempat di Gedung Kantor PWI Bekasi Raya , Jumat (16/8/2024).

Bersamaan dengan kegiatan Ngopi Bareng tersebut, PWI Bekasi Raya juga melaunching website PWI Bekasi Raya, pwibekasiraya.or.id .

Situs organisasi perdana tersebut dilaunching lansung oleh Pj Walikota Bekasi, Raden Muhammad Gani didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bekasi dan juga Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Muksin.

Dalam sambutannya, Pj Walikota menyampaikan akan pentingnya membangun hubungan dan sinergitas yang baik dengan media. Apalagi disadarinya betapa penting peran media dalam menyuarakan program-program pemerintah.

“kami berharap PWI Bekasi Raya mengambil peran positif, untuk memberikan edukasi kepada masyarakat dalam penyajian informasi yang cerdas. Karena pers merupakan bagian dari ujung tombak dalam membantu pemerintah daerah untuk mewujudkan kesejahteraan dan kemajuan di Kota Bekasi,” harapnya.

Ditempat yang sama, Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Muksin mengatakan, melalui website resmi PWI Bekasi Raya, publik bisa mengetahui nama-nama dan profil wartawan yang bertugas di Kota dan Kabupaten Bekasi dan tergabung di PWI Bekasi Raya.

“Di website itu, selain profil anggota PWI kami juga akan menyajikan berita-berita mengenai kegiatan PWI Bekasi Raya, ,” ucapnya.

 

Reporter : Nina Melani Paradewi

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments