Karawang – Onediginews.com – Salah Satu Komunitas Motor terbesar di Indonesia khususnya di wilayah Kabupaten Karawang yaitu HPCI Karawang Chapter (Honda PCX Club Indonesia) mengadakan kegiatan berbagi keberkahan dalam bentuk pemberian makanan, Jumat (08/10). Kegiatan ini rutin digelar setiap hari Jumat.
Seusai Shalat Jum’at pemberian makanan itu dibagi-bagikan kepada Jamaah Masjid Jami At-Taubah yang beralamat di Jl. Kp. Dapur Areng No.217, Cengkong, Kec. Purwasari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Sejumlah pengendara lalu lintas sekitar lokasi tersebut juga mendapatkan pembagian makanan ini.
Salah seorang pengurus HPCI Karawang Chapter, Kang Benny mengatakan, berbagi keberkahan oleh HPCI Karawang Chapter yang menyalurkan sedekah dengan fokus pada makanan dari donatur. Makanan itu dibagikan untuk jamaah masjid maupun pengendara lalu lintas.
“Kami sebagai anggota HPCI Karawang Chapter tergerak hati untuk melakukan kegiatan Berbagi Keberkahan di hari Jumat karena waktu sedekah yang paling utama yakni di hari Jumat. Dari para donator anggota Club kami belikan makanan yang disediakan untuk dibagi itu tidak hanya untuk jamaah masjid maupun pengendara lalu lintas saja. Melainkan juga untuk pemulung atau pedagang yang ada di sekitar masjid,”ungkap kang Benny sapaan akrabnya.
“Pelaksanaan tempat berbagi keberkahan ini berpindah-pindah masjid. Dengan kehadiran “HPCI Karawang Chapter Berbagi”, kami berharap, dapat memberi manfaat buat masyarakat yang singgah ke masjid untuk shalat,” lanjut kang Benny.
Salah seorang warga yang mendapatkan makanan memberikan acukan jempol dan ungkapan baik. “Saya sangat terkesan dengan Club Motor PCX yang sudah berniat tulus dan baik memberikan sebagian rizkinya buat para jamaah masjid, semoga Club Motor PCX sukses dan tambah solid anggotanya,” ungkapnya, (red)