Friday, November 22, 2024
HomeKomunitasKetua IKWI Jawa Barat Periode 2021-2026 Resmi Dilantik

Ketua IKWI Jawa Barat Periode 2021-2026 Resmi Dilantik

Bandung, Onediginews.com – Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Barat menggelar Musyawarah Propinsi (Musprov) Jawa Barat, sekaligus melaksanakan  pelantikan Ketua IKWI Jawa Barat masa bakti 2021-2026, di Kantor PWI Jabar, Jalan Wartawan 2 No. 23 Bandung, Kamis 11 November 2021.

Acara tersebut dihadiri Ketua PWI Pusat, Atal S Depari, Sekretaris PWI Pusat, Mirza Zulhadi, Ketua Umum IKWI pusat, Indah Kirana, dan dari Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW),  H. Euis Siti Julaeha serta Ketua PWI Jabar, Hilman Hidayat, sebagai pembina IKWI Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Ketua PWI Jabar, Hilman Hidayat, mengatakan bahwa IKWI Jawa Barat harus menjadi tolak ukur kesuksesan, serta IKWI Jawa Barat harus menunjang kegiataan suami, disamping itu IKWI juga harus menciptakan ekonomi untuk menjadi mandiri.

Di saat bersamaan, Ketua IKWI Pusat, Indah Kirana menjelaskan, bahwa keberadaan IKWI Jawa Barat harus menjadi organisasi mandiri bukan sekadar hanya menunjang kegiatan PWI, IKWI Jawa Barat harus banyak melakukan kegiatan sosial, juga pelatihan sehingga bisa mendapatkan penghargaan IKWI Award.

Sementara Ketua IKWI Jawa Barat sebelumnya, Yani Rosdiana, mengungkapkan perasaannya selama menjabat IKWI Jawa Barat selalu melakukan kegiatan-kegiatan yang bekerja sama dengan BKOW. Dan IKWI  Jawa Barat juga mendapatkan predikat IKWI terbaik se-Indonesia.

Acara Musyawarah Provinsi dan pelantikan IKWI Jawa Barat diakhiri dengan sambutan Ketua terpilih IKWI Jawa Barat, Jiean Ajiyanti Novalia, S.sos.

“Saya akan menerusakan kegiatan IKWI Jawa Barat yang tertunda dan semoga bisa berkolaborasi dengan pengurus yang baru, mudah-mudahan bisa bersinergi dengan yang lain,” ujarnya. (Rls)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments