Friday, November 22, 2024
HomeBeritaManfaat Dikpol Bagi Bacaleg DPRD Jawa Barat Partai Golkar Karawang, Guntar Mahardika

Manfaat Dikpol Bagi Bacaleg DPRD Jawa Barat Partai Golkar Karawang, Guntar Mahardika

KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM | Selama dua hari kedepan DPD Partai Golkar Karawang menggelar kegiatan Pendidikan Politik (Dikpol) yang bertempat di Hotel Akhsaya, Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 7 sampai 8 Februari 2023, dimana mereka akan mendapatkan materi tentang kepemimpinan, politik dan ekonomi.

Dikpol ini diikuti puluhan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Golkar Karawang, salah satunya Bacaleg DPRD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat , Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Karawang dan Purwakarta, Guntar Mahardika.

Kepada onediginews.com yang menemuinya disela-sela kegiatan, Guntar Mahardika yang juga Ketua KNPI Kabupaten Karawang ini mengatakan bahwa kegiatan Dikpol sangatlah bermanfaat, khususnya bagi para Bacaleg yang baru terjun mencalonkan diri seperti dirinya.

Dikatakannya, melalui kegiatan dikpol, Bacaleg dapat lebih memahami apa arti kepartaian itu sendiri. Termasuk didalamnya diajarkan agar bagaimana mengatur strategi pemenangan dan memanagemen pemenangannya.

“kegiatan ini tentunya sangat bermanfaat bagi para bacaleg agar memperdalam khususnya arti kepartaiannya itu sendiri, jadi sebelum mereka nanti mencalonkan harus paham dulu terkait Partai Golkar-nya, dimana didalamnya kita juga diajarkan strategi dan manegemen pemenangannya seperti apa,” kata Guntar, Selasa (7/2/2023).

Ditanya soal pencalegannya di DPRD Propinsi Jawa Barat, Guntar optimis dan yakin dirinya akan menang. Karena ia maju tidak hanya untuk Jawa Barat namun yang terpenting untuk Kabupaten Karawang.

“sebagai ketua KNPI yang mewakili pemuda Karawang dan sebagai wakil ketua partai golkar tentunya jika saya terpilih nanti, aspirasi masyarakat Karawang yang akan saya bawa pertama kali,” ucapnya.

“saya akan berbuat banyak untuk Kabupaten Karawang, tentunya membuat program yang ada manfaatnya sehingga ada “tapak” nya, itu janji saya,” ujar Guntar lagi.

Lalu apa contohnya, ia menyebutkan, ada berbagai aspek yang bisa didorong untuk memajukan Kabupaten Karawang, entah itu bidang kesehatan, ekonomi, ketenagakerjaan dan lainnya.

“yang jelas, jika terpilih nanti di Pileg 2024, saya harus bisa mendengar dan harus bisa merealisasikan juga, apa yang menjadi keinginan masyarakat Kabupaten Karawang. Dan saya mendorong dan berharap Pemuda KNPI Karawang bisa terus menjadi pribadi yang bijaksana dan mandiri, tentunya harus berpikiran modern ditengah dunia digitalisasi seperti saat ini,” pungkasnya.

Penulis : Syifa Syarifatul F

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments