TASIKMALAYA – Kehadiran Wakil Gubernur Provinsi Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum semakin memaknai pelantikan pengurus SMSI perwakilan Kabupaten dan Kota Tasikmalaya di Hotel City, jalan Sukalaya Barat No. 50 Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya, hari ini, Rabu (27/01/2021).
Dalam sambutannya, wakil Gubernur berharap SMSI dapat memberikan konstribusi terhadap pembangunan provinsi Jawa Barat. Kritik yang konstruktif, kata Wagub, adalah salah satu cara membawa perubahan ke arah yang lebih baik.
“Mari kita berkomitmen untuk terus menyuarakan kepentingan publik, serta ikut mengawal perubahan yang lebih baik,” harapnya.
Menurut pria yang biasa disapa Kang Uu ini, pembangunan di Jabar bisa dituntaskan jika melibatkan semua pihak, salah satunya pers.
Sebagai salah satu pilar demokrasi, pers memiliki peran penting untuk ikut serta memajukan pembangunan masyarakat Jabar yang humanis dan berkemajuan.
“Saya akan terus menjalin hubungan yang baik dengan teman-teman media. Saya siap menerima kritik yang konstruktif dan mengajak pers sebagai salah satu pilar untuk ikut serta memajukan pembangunan,” kata kang Uu.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua SMSI Provinsi Jawa Barat Hardiansyah berpesan agar pengurus yang sudah dilantik segera melakukan pendataan anggota SMSI yang sudah tergabung.
“SMSI lahir di Banten pada 7 Maret 2017 dan telah menjadi Konstituen Dewan Pers pada 29 Mei 2020. Saat ini SMSI telah memiliki 1.224 anggota di seluruh Indonesia. Semoga dapat menjadi mitra Pemerintah Daerah seluruh Indonesia khususnya Kabupaten dan Kota Tasikmalaya,” kata Hardiansyah usai melantik pengurus SMSI perwakilan Kabupaten dan Kota Tasikmalaya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua SMSI Provinsi Jawa Barat Hardiansyah, sekretaris Ahmad Syukri, bendahara Mohamad Kustandi, wakil ketua bidang organisasi Asep Budianto dan seluruh jajaran pengurus SMSI perwakilan Kabupaten dan Kota Tasikmalaya.
Lalu Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat, Setiaji, Forkopimda Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, sejumlah wartawan dan pemilik media di wilayah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya.
Secara terpisah, ketua SMSI perwakilan Bekasi Raya Doni Ardon menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus SMSI perwakilan Kabupaten dan Kota Tasikmalaya.
“Sebagai sesama pengurus SMSI di wilayah Provinsi Jawa Barat, kita merasa bangga SMSI sudah ada perwakilan di wilayah Kabupaten dan Kota Tasikmalaya. Terlebih pelantikannya hari ini dihadiri Wakil Gubernur Provinsi Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum,” kata ketua SMSI perwakilan Bekasi Raya, Doni Ardon di Bekasi.
Dia berharap pengurus SMSI perwakilan Tasikmalaya dapat bekerja sama dengan seluruh jajaran pengurus dan anggota SMSI Bekasi Raya, khususnya dalam hal pemberitaan yang positif dan membangun. “Sebagai perkumpulan pemilik media, tentunya ada beberapa perusahaan media di Bekasi yang memiliki perwakilan di wilayah Tasikmalaya, Insya Allah dapat bersinergi,” ucapnya.
Doni ardon dan pengurus SMSI Bekasi Raya lainnya juga mengaku bangga terhadap kepengurusan SMSI Provinsi Jawa Barat yang selalu memantau dan mendukung perkembangan SMSI di wilayah Kabupaten dan Kota. (***)