KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM | Bupati Karawang, Aep Syaepuloh mendampingi Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin saat silaturahmi bersama tokoh agama, MUI, FKUB, pengurus pesantren serta unsur keagamaan lainnya di Kabupaten Karawang. Pertemuan berlangsung di kantor MUI Kabupaten Karawang, Senin 18 Maret 2024.
Dalam kesempatan itu, Gubernur mengatakan, pertemuan dengan tokoh agama itu memiliki tujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dengan ulama. Bey berujar, hubungan erat antara pemimpin dan ulama, menjadi penguat aspirasi bagi masyarakat. Karena, ulama bisa menjadi penyambung apa yang diinginkan masyarakat kepada pemerintah.
“Kita dapat berkumpul saat ini di bulan Ramadan adalah suatu rahmat dan pertemuan dengan ulama tentunya pahala akan mengalir kepada kita semua,” ujar Bey.
Gubernur juga mengapresiasi kerukunan umat beragama yang ada di Karawang. Bahkan, ada kampung agama yang dimana di tempat tersebut berdiri sejumlah tempat ibadah seperti gereja, klenteng, pura di satu komplek.
Apalagi, Karawang punya investasi yang bagus. Ini menjadi modal bagus bagi Pemkab Karawang untuk mempromosikan Kabupaten Karawang menjadi daerah yang sangat toleransi dan menjaga kerukunan.
Sumber : Prokompim Kabupaten Karawang