Saturday, February 22, 2025
HomeBeritaTok!, dr. Fitra Resmi Diberhentikan Bupati

Tok!, dr. Fitra Resmi Diberhentikan Bupati

KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM | Jabatan Plt atau Pelaksana Tugas Direktur RSUD Kabupaten Karawang diberhentikan Bupati Karawang.

Tentu saja pergantian tersebut berdasarkan atas rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) yang memang harus ditindaklanjuti.

Yang mana kemudian, Bupati Karawang Cellica Nurrachadianna menunjuk dr. Parlindungan menggantikan Plt. Dirut RSUD Karawang dr. Fitra Hergyana.

“Terhitung hari ini, Senin, 7 Agustus 2023, Plt Direktur Umum (Dirut) RSUD Karawang saya berhentikan dan akan dilanjutkan dengan dr. Parlin” kata Bupati dihadapan seluruh peserta apel pagi, Senin (7/8/2023), di halaman gedung kantor Plaza Pemda Karawang.

“dr. Fitra terima kasih, sehat selalu. Jangan sedih ya dok, terima kasih atas dedikasinya. Untuk dr. Parlin selamat bertugas semoga bisa melanjutkan apa yang baik yang telah dilakukan oleh dr. Fitra, dan memperbaiki apa yang kurang baik,” Lanjut Bupati.

Sementara itu, dr. Fitra Hergyana yang ditemui usai kegiatan mengungkapkan setelah dirinya tak lagi menjabat sebagai direktur umum RSUD Karawang, ia tetap akan praktek di RSUD.

“Saya Praktek di RSUD masih di RSUD Fungsional Kerja di RSUD,” kata dr. Fitra menjawab pertanyaan wartawan akan kemana ia setelah tak lagi menjabat sebagai dirut RSUD.

“Yang pasti mungkin pertama -tama saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran direksi RSUD Karawang, atas kerja tim yang baik, sehingga RSUD Karawang semakin maju,” ucapnya.

Mohon maaf atas segala kekurangan, lanjutnya, terima kasih kepada seluruh warga masyarakat Karawang Karawang, RSUD akan terus berbenah.

“Kami akan terus membenahi RSUD, dan saat ini RSUD Karawang sudah mulai di percaya bahkan sampai tingkat nasional dan menjadi Pilot Project Central Internasional. Mudah-mudahan RSUD Karawang terus maju dan dapat meningkatkan pelayanan untuk masyarakat,” pungkasnya.

 

Reporter : Nina Melani P

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments