KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Karawang bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan peninjauan langsung pelaksanaan ibadah Misa Natal di sejumlah gereja pada malam Natal, Rabu (24/12/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memastikan perayaan Natal berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Peninjauan diawali dengan mengunjungi pelaksanaan Misa Natal di Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) yang berlokasi di Gedung Istana Kana. Selanjutnya, rombongan melanjutkan peninjauan ke Gereja Kristen Pasundan Ebenhaezer Cikampek.
Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh, SE, menyampaikan bahwa hasil pemantauan di lapangan menunjukkan seluruh rangkaian ibadah Natal berlangsung dengan lancar dan penuh kekhusyukan. Umat dapat menjalankan ibadah dengan tenang berkat dukungan pengamanan dari aparat TNI-Polri yang berjaga secara humanis.
“Alhamdulillah, pelaksanaan ibadah Natal di Karawang berjalan dengan baik. Umat dapat beribadah dengan aman dan khusyuk. Aparat keamanan hadir dengan pendekatan yang humanis. Ini mencerminkan suasana Karawang yang rukun dan damai,” ujar Bupati Aep.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Karawang bersama Forkopimda juga menyampaikan doa dan empati kepada masyarakat di sejumlah wilayah Sumatera yang tengah dilanda musibah banjir. Ia berharap para korban diberikan keselamatan, kesehatan, serta kekuatan untuk segera bangkit dari bencana.
Lebih lanjut, Bupati Aep menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Karawang dalam menjaga dan merawat nilai-nilai toleransi serta kerukunan antarumat beragama. Menurutnya, Karawang harus terus menjadi daerah yang menghormati perbedaan dan menjadi rumah yang aman serta nyaman bagi seluruh masyarakat.
“Kerukunan bukan hanya sekadar slogan, tetapi harus benar-benar hadir, dijaga, dan dirasakan bersama oleh seluruh masyarakat,” tegasnya.
Peninjauan ini menjadi simbol sinergi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas, toleransi, serta keharmonisan sosial di Kabupaten Karawang, khususnya dalam momentum perayaan hari besar keagamaan.





