Thursday, November 21, 2024
HomeDaerahBansos Dari Pemerintah Kab. Subang Diterima Warga Desa Kalijati Barat

Bansos Dari Pemerintah Kab. Subang Diterima Warga Desa Kalijati Barat

SUBANG – Onediginews.com, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada warga yang terdampak Covid-19 sebanyak 34 paket, yaitu di Desa Kalijati Barat kec Kalijati (Sabtu, 16/5/2020).

Pembagian Bansos tersebut dilakukan di Kantor Desa Kalijati Barat dan dibantu oleh aparat desa, dibantu oleh Ketua Karang Taruna Desa Kalijati Barat (Halim) bersama Karang Taruna Kecamatan Kalijati, serta Ketua BPD Desa Kalijati Barat.

Kepala Desa Kali jati Barat (Yayan Budianto)  mengatakan bahwa “mengucapkan terima kasih kepada pemerintahan Kabupaten Subang yang telah memberikan bantuan sembako kepada warga desa Kalijati Barat Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang dan kami pun mengharapkan warga kami yang telah mendapatkan bantuan dari bapak bupati Subang harus memanfaatkannya lebih maksimal dan bantuan ini berjalan selama 3 bulan kedepan. Terima kasih atas kerjasama aparatur pemerintahan desa Kalijati Barat dan Dinas Sosial Kabupaten Subang.

Adapun bantuan sosial yang dibagikan terdiri dari beras 15kg, minyak goreng 1800 ml, Kecap manis 135 ml, Sarden 155 ml, mie instan 70 grm, Susu kaleng 370 grm dan krupuk 0.25 kg. Dan uang tunai sebesar 150.000.,

Dengan adanya bantuan sosial tersebut masyarakat dapat terbantu karena kondisi pandemic ini. (Hlm/sw)

RELATED ARTICLES

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments