Sunday, December 22, 2024
HomeBisnisFavehotel Manahan Solo Adakan Pelatihan APAR

Favehotel Manahan Solo Adakan Pelatihan APAR

SOLO – Onediginews.com – Managemen Favehotel Manahan Solo menyelenggarakan edukasi dan training pemadaman api pada Rabu, 8 Juli 2020. Training tersebut diikuti oleh karyawan dan staff favehotel Manahan Solo.

Materi pelatihan disampaikan oleh CV Bina Cipta Abadi. Dalam kesempatan itu, karyawan dan staff hotel diberi pengetahuan tentang bagaimana menggunakan APAR, alat – alat apa saja yang ada dihotel yang digunakan untuk mendekteksi kebakaran serta  apa saja yang harus dilakukan jika terjadi kebakaran.

“Pelatihan ini kami adakan sebagai salah satu bentuk kesigapan untuk para karyawan kami, sehingga mereka bisa memahami cara penggunaan dan macam – macam APAR yang ada dihotel. “ Ungkap Ika Florentina – General Manager favehotel Manahan Solo.

Tujuan training ini supaya karyawan dan staff favehotel Manahan Solo memahami bagaimana cara menggunakan Apar sehingga dapat lebih siap menghadapi kebakaran.” Ujar General Manager favehotel Manahan Solo, Ika Florentina.

Kegiatan ini akan menjadi agenda rutin disetiap bulannya. Acara diawali dengan pemberian teori oleh Bayu – CV Bina Cipta Abadi, mengenai macam – macam jenis APAR dan bagaimana  cara memadamkan api serta jalur evakuasi  saat terjadi kebakaran. Setelah teori, karyawan dan staff dibekali secara langsung praktek bagaimana menggunakan  APAR (Alat Pemadam Api Ringan) diarea hotel.

Dalam sesi praktek memadamkan api , setiap karyawan mempunyai kesempatan yang sama untuk berlatih. Pelatihan ini diberikan sebagai bekal bagi karyawan dan staff karena sangat bermanfaat untuk menjaga keselamatan baik untuk diri sendiri dan orang lain

Penganggulangan bencana alam dan keselamatan merupakan tanggung jawab kita bersama. Sebab bencana dapat terjadi dimana saja dan kapan saja. Perlu adanya ketrampilan dan kesiapan dalam menanggulanginya. (sw)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments