spot_img
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

POS TERKAiT

Pastikan Keselamatan Warga, Wabup Karawang Pantau Langsung Lokasi Banjir

KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM – Wakil Bupati Karawang, H. Maslani, turun langsung meninjau sejumlah titik banjir pada Rabu (14/1/2026) atas arahan Bupati Karawang. Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kondisi warga terdampak serta efektivitas penanganan di lapangan.

Kunjungan dilakukan di Kecamatan Tirtajaya, meliputi Desa Kutamakmur (Dusun Citopeng dan Dusun Jati), Desa Srikamulyan Dusun Jatitengah, serta wilayah Kecamatan Cibuaya.

Di setiap lokasi, Wabup Maslani melihat langsung dampak genangan terhadap aktivitas masyarakat. Ia menegaskan bahwa banjir tidak hanya berdampak pada infrastruktur, tetapi juga menyentuh aspek keselamatan, kesehatan, dan keberlangsungan hidup warga.

“Banjir bukan sekadar luapan air. Ini menyangkut keselamatan, kesehatan, dan keberlangsungan kehidupan masyarakat. Karena itu, kehadiran pemerintah di lapangan sangat penting,” ujarnya saat peninjauan.

Sebagai langkah antisipasi, Wabup menginstruksikan BPBD, Dinas Kesehatan, dan Dinas Sosial untuk tetap siaga penuh. Koordinasi lintas instansi terus diperkuat agar jika terjadi peningkatan debit air atau kondisi darurat, penanganan dapat dilakukan cepat, tepat, dan menyeluruh.

“Saya minta seluruh perangkat terkait tetap siaga. Koordinasi harus solid agar setiap perkembangan di lapangan bisa segera ditangani,” tegasnya.

Wabup juga memastikan pemerintah daerah hadir mendampingi masyarakat terdampak. Menurutnya, warga tidak boleh merasa sendirian menghadapi situasi ini, dan seluruh upaya bersama diarahkan untuk meminimalkan risiko serta mempercepat pemulihan.

“Pemerintah daerah hadir untuk memastikan masyarakat tidak sendirian. Semoga seluruh warga yang terdampak senantiasa diberi keselamatan, dan ikhtiar bersama ini dapat mempercepat pemulihan,” tambahnya.

Popular Articles