Monday, December 23, 2024
HomeNasionalAntisipasi Arus Balik Idul Adha Polisi Akan Berlakukan Contra Flow

Antisipasi Arus Balik Idul Adha Polisi Akan Berlakukan Contra Flow

KARAWANG- Mengantisipasi kemacetan arus balik libur panjang Idul Adha, polisi akan meberlakukan contra flow disejumlah titik antisipasi lonjakan kendaraan yang akan kembali ke Jakarta setelah libur panjang di kampung halaman.

Kapolres Karawang AKBP Arif Rahman Arifin menuturkan antisipasi kepadatan kendaraan dari arah pantura dan Bandung saat arus balik libur panjang lebaran Idul Adha, petugas akan memberlakukan rekayasa arus contra flow untuk mengurai kepadatan.

“Saat arus balik libur panjang ,kita akan siapkan contra flow untuk mengurai kepadatan dari arah pantura menuju Jakarta,” kata Arif Rahman, Minggu (2/8) dalam rilisnya.

Lebih lanjut, Kapolres Karawang memprediksi kemacetan mungkin terjadi di rest area KM 62 ataupun di KM 42 karena volume kendaraan yang akan kembali ke Jakarta meningkat seiring kembalinya masuk kerja.

“Contra flow dimulai di km 62 dan km 42 , bisa diperpanjang jika diperlukan, “tandasnya.

Kapolres menuturkan , polisi juga akan memberlakukan buka tutup rest area secara situasional untuk menghindari penumpukan kendaraan keluar masuk rest area.

“Polisi juga akan memberlakukan buka tutup rest area untuk menghindari penumpukan kendaraan ,” tuturnya.

Arif juga menghimbau masyarakat agar mematuhi perintah dan arahan kepolisian di lapangan serta memastikan kendaraan dalam keadaan laik jalan.

“Personil Polres Karawang bersama jajaran korlantas dan dit lantas Polda Jabar siaga dalam pengamanan dan kelnacaran arus balik secara optimal,”tegas AKBP Arif. (nan/red)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments